get app
inews
Aa Text
Read Next : Dramatis, Aksi Kejar-kejaran Tim Maung Galunggung dengan Minibus Bawa Miras di Tasikmalaya

Tangani Geng Motor di Tasikmalaya, Ini yang Dilakukan Kapolres Tasik Kota AKBP Joko Sulistiono

Selasa, 09 Januari 2024 | 09:27 WIB
header img
Tangani Geng Motor di Tasikmalaya, Ini yang Dilakukan Kapolres Tasik Kota AKBP Joko Sulistiono. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Kristian

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Polres Tasikmalaya Kota akan melakukan penanganan aksi geng motor secara menyeluruh, mulai dari pola preemptif, preventif dan represif.

"Setelah kami melakukan silaturahmi ke berbagai elemen masyarakat, banyak keluhan tentang keberadaan gerombolan bermotor," ungkap Kapolres Tasikkmalaya Kota, AKBP Joko Sulistiono, Selasa (9/1/2024).

Aksi-aksi berandalan bermotor ini sudah membikin masyarakat resah dan prihatin. Karenanya, pihak Polres mulai melakukan penanganan secara menyeluruh.

"Harus menyeluruh. Tidak sepotong-sepotong. Mulai dari pola kegiatan kepolisian yang bersifat preemptif, lalu preventif dan terakhir tak segan-segan melalui tindakan represif atau penegakkan hukum," jelas Joko.

Tindakan preemtif dilakukan melalui kegiatan sosialisasi atau pun penyuluhan kepada masyarakat termasuk para orang tua. Kegiatan ini dilakukan Satbimas, petugas bhabinkamtibmas serta Polisi RW.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut