get app
inews
Aa Text
Read Next : Pj Wali Kota Banjar Ida Wahida Hidayati Resmikan Pemeliharaan Jalan Gerilya

Anak Sering Jatuh Saat Berangkat Sekolah, Warga Linggamanik Tasikmalaya Terpaksa Perbaiki Jalan

Jum'at, 13 Oktober 2023 | 07:48 WIB
header img
Anak Sering Jatuh Saat Berangkat Sekolah, Warga Linggamanik Tasikmalaya Terpaksa Perbaiki Jalan. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Indra Sanjaya

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Kondisi jalan Kampung Linggamanik, Desa Bojongkapol, Kecamatan Bojonggambir, Kabupaten Tasikmalaya, rusak berat.

Akibatnya banyak murid sekolah yang mengalami kecelakaan, kendaraan yang ditumpanginya terjatuh saat melewati jalan berlubang-lubang.

"Jalan sudah rusak berat sejak bertahun-tahun dan tidak ada perbaikan. Sering anak-anak sekolah terjatuh saat berangkat maupun pulangnya," kata Zenal, salah seorang tokoh warga setempat, saat ditemui, Jumat (13/10/2023).

Menurut Zenal, kondisi geografis wilayah Kecamatan Bojonggambir yang berbukit-bukit membuat kontur jalan banyak naik turun serta berbelok-belok.

"Dengan kondisi jalan seperti itu ditambah fisiknya rusak berat, membuat kendaraan terutama sepeda motor sering mengalami kecelakaan, termasuk yang ditumpangi anak-anak sekolah" kata Zenal.

Banyak anak gagal sekolah karena saat berangkat keburu jatuh akibat jalan rusak. "Kami sangat prihatin, dan sudah berulangkali mengusulkan perbaikan tapi belum ada perhatian," ujar Zenal.

Karenanya, warga Kampung Linggamanik kemudian melakukan musyawarah dan sepakat melakukan perbaikan secara swadaya bergotong-royong.

"Ini sebagai bentuk protes kami terhadap pemerintah yang tak melakukan perbaikan," ujar Zenal.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut