get app
inews
Aa Text
Read Next : Polres Tasikmalaya Gelar Deklarasi Damai Pilkada 2024, Hadirkan Tiga Paslon Cabup dan Cawabup

Satnarkoba Polres Tasikmalaya Bentuk Kampung Bebas Narkoba di Desa Tenjowaringin Salawu

Senin, 28 Agustus 2023 | 13:54 WIB
header img
Satnarkoba Polres Tasikmalaya Bentuk Kampung Bebas Narkoba di Desa Tenjowaringin Salawu. Foto: Istimewa

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Satuan Narkoba Polres Tasikmalaya mencanangkan kampung bebas narkoba di Desa Tenjowaringin, Kecamatan Salawu, Kabupaten Tasikmalaya

Pembentukan kampung bebas narkoba tersebut sebagai upaya Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) di wilayah Tasikmalaya. 

Kapolres Tasikmalaya AKBP Suhardi Hery Haryanto mengatakan, bahwa masyarakat di Desa Tenjowaringin sudah menyadari tentang bahaya narkoba, karena barang terlarang di Indonesia tersebut akan merusak dan menghancurkan masa depan generasi anak bangsa.

"Masyarakat di sini (Tenjowaringin) sudah mulai sadar dengan bahaya narkoba, maka hal itu peran serta masyarakat sangat bagus dalam mewujudkan kampung bebas narkoba ini," kata AKBP Suhardi, Senin (28/8/2023).

Ia menjelaskan, pemilihan kampung bebas narkoba di Desa Tenjowaringin berdasarkan ajuan masyarakat, sehingga pihaknya menyambut baik hal tersebut. 

Lanjut dia, bahwa kampung bebas narkoba ini juga dibangun di berbagai kabupaten dan kota sebagai bentuk memerangi kejahatan narkotika di Indonesia.

"Dan diketahui juga pemilihan kampung ini berdasarkan ajuan masyarakat dan kami sambut baik," tuturnya. 

Sementara itu, Kasatnarkoba Polres Tasikmalaya AKP Yayu Wahyudi menuturkan, Desa Tenjowaringin merupakan perbatasan dengan Kabupaten Garut yang cukup rawan mengenai perederan narkotika. 

Selain melakukan sosialisasi bahaya narkoba, pihaknya juga menyosialisasikan peredaran minuman keras kepada seluruh lapisan masyarakat. 

"Semua masyarakat di sana terlibat, yang mana programnya itu sosialisasi terus mereka mencegah dan memantau wilayahnya agar tidak masuk miras atau barang terlarang lainnya," kata AKP Yayu. 

"Kalau ada temuan penyalahgunaan narkoba, mereka masyarakat, karang taruna atau tokoh masyarakat bisa langsung laporan pada kami," lanjutnya. 

Sementara itu, dikatakan AKP Yayu, keberhasilan status kampung bebas narkoba ini terbukti dari penanggulangan dan pengungkapan peredaran narkoba.

Polres Tasikmalaya dalam hal ini Satnarkoba berhasil mengungkap peredaran sabu-sabu 15,96 gram dari tangan seorang pengedar yang di tangkap di sebuah warung makan di Desa Tenjowaringin bernama Boby Fresnaldi.

"Kampung bebas narkoba sudah bergerak, contohnya kan pengungkapan sabu ada andil masyarakat yang laporan pada kita, akhirnya kita bisa ungkap pelakuya," ucapnya. 

Kehadiran kampung bebas narkoba menjadi kebanggaan tersendiri bagi pemerintah dan masyarakat di Desa Tenjowaringin. Hal tersebut diungkapkam Kepala Desa Tenjowaringin, Idi Abdul Hadi.

Menurutnya, itu akan menjadi agenda serius dalam upaya membantu kepolisian mencegah perederan barang terlarang tersebut.

"Ini tentunya menjadi sebuah kehormatan bagi kami khususnya masyarakat di sini. Sehingga kami akan turut serta membantu pihak kepolisian dalam mencegah narkoba di desa kami," ungkap Hadi. 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut