get app
inews
Aa Text
Read Next : Kasat Narkoba Polres Tasikmalaya Kota AKP Imanudin Pindah Tugas ke SPN Polda Jabar, Ini Sosok Pengga

SMA Negeri 1 Kota Tasikmalaya Kurban 8 Ekor Sapi, Siswa: Pembelajaran Keikhlasan dan Pengorbanan

Minggu, 02 Juli 2023 | 10:57 WIB
header img
SMA Negeri 1 Kota Tasikmalaya Kurban 8 Ekor Sapi, Siswa: Pembelajaran Keikhlasan dan Pengorbanan. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Kolase

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - SMA Negeri 1 Kota Tasikmalaya berkurban 8 ekor sapi di Hari Raya Idul Adha 2023.

Penyembelihan hewan kurban dilaksanakan di lapangan sekolah, di Jalan Rumah Sakit, Kecamatan Tawang, Kota Tasikmalaya, Sabtu (1/7/2023).

Kepala SMA Negeri 1 Kota Tasikmalaya, Yonandi, mengatakan, pada Idul Adha 2023 ini ada 8 ekor sapi kurban dari guru, orang tua, komite, alumni, dan para siswa. 

"Ini menjadi sejarah SMA Negeri 1 Kota Tasikmalaya bisa berkurban 8 sapi," ujar Yonandi. 

Menurutnya, kepanitiaan kurban di sekolah yang dipimpinnya merupakan gabungan dari guru, para siswa, dan warga sekitar SMA Negeri 1 Kota Tasikmalaya. 

"Kita libatkan siswa jadi panitia. Ini juga sebagai pembelajaran tentang pengelolaan daging kurban sehingga menjadi bekal dan pengetahuan bagi para siswa," ucapnya. 

Ia menuturkan, daging kurban dibagikan kepada warga di sekitar sekolah dan juga warga sekolah. 

"Atas nama lembaga saya ucapkan terima kasih kepada para pengurban," tandasnya.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut