Sementara itu, Dandim 0612 Tasikmalaya melalui Danramil Kawalu Mayor Inf Ajat Sudrajat mengatakan, kegiatan binkom ini diharapkan dapat membantu pemerintah daerah dalam mencegah dan meredam potensi konflik sosial yang terjadi di wilayah Tasikmalaya.
Dengan kegiatan ini, diharapkan pula bisa meningkatkan koordinasi yang baik antara satuan TNI-Polri dan pemda serta seluruh komponen masyarakat dalam menjaga kondufitas wilayah.
“Untuk mendukung terciptanya keamanan dan mengantisipasi berkembangnya ancaman dan gangguan, mari kita tingkatkan kewaspadaan dini baik dari pemerintah maupun elemen lainnya,” kata Mayor Ajat.
Binkom untuk mencegah potensi konflik di tengah-tengah masyarakat ini diisi pemaparan materi dan diskusi tentang peran komponen masyarakat dalam mencegah konflik sosial dari Kasat Intel Polres Tasikmalaya Kota AKP Hariswandi, dan materi tentang pencegahan dini konflik sosial di masyarakat dari Kaban Kesbangpol Kabupaten Tasikmalaya Asep Gunadi.
Editor : Asep Juhariyono