TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Tangis histeris keluarga korban kecelakaan bus pariwisata yang masuk jurang di Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya, pecah, di kamar mayat RSUD dr Soekardjo Kota Tasikmalaya, Sabtu (25/6/2022).
Salah seorang keluarga dari dua korban kecelakaan bus pariwisata, Tatang, tak kuasa menahan tangis saat melihat jenazah Olih Komarudin dan Esih Sukaesih terbujur kaku di ruang pemulasaraan jenazah.
Tatang histeris dan menangis serta memeluk kedua korban yang merupak kakaknya.
Olih komarudin (64) merupakan purnawirawan Polri dan Esih Sukaesih (59) adalah seorang guru yang masih aktif mengajar di SDN Sayang, Jatinangor, Sumedang.
Keduanya bersama rombongan rencananya mau berlibur ke Pantai Pangandaran.
"Rencana mau ke Pangandaran, berangkat dari Bandung jam 23.00 WIB. Mereka berangkat sama anak dan cucunya. Alhamdulilah menantunya sudah ketemu di Puskesmas Rajapolah, tapi sama anak dan cucunya saya belum keteumu," ujar Tatang.
Dikatakan dia, kedua jenazah akan dibawa langsung ke rumahnya di daerah Rancaekek."Kami menunggu keluarga yang lainnya, sekarang lagi di perjalanan dari Jakarta ke Kota Tasikmalaya," pungkasnya
Editor : Asep Juhariyono