BANJAR, iNewsTasikmalaya.id – Sebuah kecelakaan tunggal terjadi di tikungan tajam Blok Katapang, Kelurahan Karangpanimbal, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, Senin (24/3/2025) malam.
Sebuah minibus dengan nomor polisi E 7252 YA, yang tengah bertugas menjemput pemudik ke Jakarta, kehilangan kendali dan terguling. Insiden ini memicu kekhawatiran dan sempat mengganggu arus lalu lintas setempat.
Tia (30), sopir minibus yang merupakan warga Panulisan, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, berjuang mengendalikan kendaraan setelah mencoba menghindari sepeda motor di depannya.
Upaya mendadaknya untuk membelokkan setir ke kiri malah membuat minibus oleng sebelum akhirnya terhempas ke sisi jalan.
“Menurut informasi yang kami terima, sopir terpaksa membanting setir untuk menghindari tabrakan dengan sepeda motor. Sayangnya, manuver ini menyebabkan kendaraan terguling,” ungkap AKP Otong Rustandi, Kasat Lantas Polres Banjar.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait