Selain itu, Atet juga berkomitmen untuk menjadikan PAN sebagai partai politik yang lebih populer khususnya di Kota Banjar. Untuk itu, ia menargetkan untuk meningkatkan kursi legislatif menjadi empat kursi pada pemilu 2029 mendatang.
"Target saya melanjutkan program kepemimpinan sebelumnya kemudian fokus memperkuat basis untuk meraih empat kursi di pileg 2029 mendatang,"tuturnya.
Sebelumnya, Aep Saedul Hijbi pengusaha yang juga mantan Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kota Banjar memutuskan terjun ke dunia politik dan memilih PAN karena kedekatan serta banyak relasi yang selama ini terjalin dengan dirinya.
"Ternun ke politik itu memang tidak mudah, dan ini langkah pertama saya terjun ke politik. Bismillah aja semoga ada jalannya," kata Aep, beberapa waktu lalu.
Alasan lain memilih PAN karena partai ini merupakan wadah politik bagi anak-anak generasi muda. Pihaknya berharap dengan langkah ini dirinya bisa menjadikan PAN lebih solid.
"Saya menilai bahwa PAN ini wadahnya anak muda. Saya juga banyak kedekatan dengan kader pan dan teman-teman saya di HIPMI yang juga kader PAN," ucapnya.
Sementara, Husien Munawar, anggota DPRD Kota Banjar dari Partai Amanat Nasional yang sebelumnya sempan menduduki Ketua DPD PAN Banjar selama dua periode kembali mencalonkan dirinya sebagai ketua.
Ia menyebutkan bahwa motovasi untuk mencalonkan ketiga kalinya itu lantaran dorongan dari para ranting dan cabang partai untuk maju kembali karena saat ini PAN hanya memiliki satu kursi di DPRD Banjar yaitu dirinya sendiri.
"Motivasi saya karena didorong oleh para ranting dan cabang untuk mencalonkan kembali menjadi Ketua DPD PAN Banjar," katanya.
"Saya juga memiliki motivasi untuk mengembalikan PAN seperti awal karena saya dibesarkan PAN dan saya pernah membesarkan PAN di Banjar," pungkasnya.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait