BANDUNG, iNewsTasikmalaya.id – Budi Waluya, S.E., M.M., kini resmi menjabat sebagai Penjabat (Pj) Bupati Ciamis, Jawa Barat. Pelantikan ini dipimpin langsung oleh Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, di Gedung Pakuan, Bandung, Jumat (1/11/2024).
Pelantikan tersebut sekaligus menandai berakhirnya masa jabatan Engkus Sutisna, yang sebelumnya mengemban tugas sebagai Pj Bupati Ciamis selama enam bulan dan kini memasuki masa pensiun.
Pengangkatan Budi Waluya sebagai pengganti Engkus Sutisna berdasarkan Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 100.2.1.3-4602 Tahun 2024.
Sebelum ditunjuk menjadi Pj Bupati Ciamis, Budi Waluya merupakan Direktur Pelayanan Laporan dan Pengaduan Masyarakat di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Hadir dalam acara pelantikan, Forkopimda Jawa Barat dan Kabupaten Ciamis, Sekda Provinsi Jawa Barat, serta pimpinan OPD dari Pemprov Jabar dan Pemkab Ciamis. Pada hari yang sama, Bey Machmudin juga melantik Pj Bupati Kuningan.
Dalam sambutannya, Bey Machmudin menekankan pentingnya kesinambungan pembangunan melalui pergantian kepemimpinan di pemerintahan.
Ia mengarahkan agar Budi Waluya fokus pada penyusunan APBD 2025 dengan mengutamakan efisiensi serta kegiatan-kegiatan prioritas.
“Langkah ini untuk memastikan APBD Kabupaten Ciamis semakin baik ke depannya,” ujar Bey.
Bey juga mendorong agar program unggulan yang sudah berjalan di Ciamis terus dilanjutkan dan diselesaikan, serta menyampaikan apresiasi kepada Engkus Sutisna atas kontribusinya selama menjabat.
Merespons arahan gubernur, Budi Waluya menyatakan komitmennya untuk menyelesaikan isu defisit anggaran daerah dengan sebaik mungkin.
"Saya akan bekerja maksimal sesuai dengan arahan gubernur untuk mengatasi persoalan ini," tegasnya.
Budi berharap, melalui jabatannya sebagai Pj Bupati, ia bisa memahami tantangan nyata yang ada di Ciamis dan mendorong perbaikan yang signifikan demi kemajuan daerah.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait