Menikmati Suasana Alun-Alun Dadaha Kota Tasikmalaya yang Baru Diresmikan

Kristian
Menikmati Suasana Alun-Alun Dadaha Kota Tasikmalaya yang Baru Diresmikan. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Kristian

Salah seorang warga asal Kecamatan Mangkubumi, Annisa Nurmalasari (24), mengaku sudah menantikan sejak lama dibukanya Alun-alun Dadaha. 

"Sedang olaharaga saja di sini lari-lari kecil sambil menikmati keindahan Alun-alun Dadaha yang saat ini sudah keren," kata Annisa pada iNewsTasikmalaya.id, Senin (27/5/2024).

Menurut dia, Alun-alun Dadaha saat ini banyak sekali perubahan. Banyak fasilitas publik yang cocok dan ramah anak. Sebelumnya, Alun-alun Dadaha merupakan lapangan upacara dan kerap dijadikan sebagai tempat konser musik, festival, penyelenggaraan MTQ tingkat nasional, dan event lainnya.

"Sekarang mah ada tempat prosotan untuk anak dan tempat bermain lainnya. Tempat olahraga panjang tebing tempat climbing sekarang lebih enak dipandang, penampilannya bersih, yang jelas tidak kumuh," ujarnya.

Hal senada diungkapkan Fuji Sagita (23) warga Kecamatan Kawalu, Kota Tasikmalaya. Ia yang mengaku hobi berolahraga itu menilai, ruang publik yang baru direvitalisasi dan diresmikan ini harus bersama-sama dijaga dan dirawat kebersihannya. 

"Inikan sudah diresmikan pembangunannya, sudah dibuka, sekarang harus kita jaga, agar tempat ini tetap asri," ujarnya.

Dirinya menambahkan, banyaknya tempat rekreasi gratis memberikan ruang untuk masyarakat beraktivitas. Di mana, tempat ini juga bisa digunakan masyarakat untuk belajar. Terlebih, banyak tempat yang cocok untuk menghabiskan waktu bersama keluarga, teman, dan kerabat.

"Mudah-mudahan ada lagi tempat-tempat untuk nongkrong gratis yang ada di Kota Tasikmalaya," tandasnya.

 

 

Editor : Asep Juhariyono

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network