Belasan Rumah Rusak Terdampak Pergerakan Tanah di Desa Budiasih Ciamis, 12 Keluarga Ngungsi

Andri M Dani
Belasan Rumah Rusak Terdampak Pergerakan Tanah di Desa Budiasih Ciamis, 12 Keluarga Ngungsi. Foto: dok. Pusdalops BPBD Kabupaten Ciamis

Sementara di RT 38, RW 7, Dusun Wanasari, ada 3 rumah yang terdampak, yaitu rumah milik Ucup, Yayat, dan Ogaswara. Dari 3 rumah di RT 38, hanya Ucup bersama keluarganya (3 jiwa) yang mengungsi.

Hujan lebat semalam suntuk yang melanda wilayah Ciamis Kamis (25/4/2024) dinihari tersebut tidak hanya memicu pergerakan tanah di Desa Budiasih, Desa Sindangkasih, tetapi juga longsor.

Pergerakan tanah juga terjadi di Desa Sukamaju, Kecamatan Cihaurbeuti, Jumat (26/4/2024) pukul 05.00 WIB pagi. Dua rumah warga di Dusun Cikujang Hilir RT 04 RW 02 terdampak. Rumah-rumah tersebut milik Yuli dan Solihin.

Akibat gempuran pergerakan tanah yang mengancam rumahnya, Yuli bersama keluarganya terpaksa mengungsi.

Pergerakan tanah yang mengancam dua rumah warga di Dusun Cikujang Hilir tersebut masih berlangsung.

Desa Budiasih, Kecamatan Sindangkasih, dan Desa Sukamaju, Kecamatan Cihaurbeuti, merupakan desa yang berada di kaki Gunung Sawal.

Editor : Asep Juhariyono

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network