Pilgub Jabar 2024, Bakal Calon Gubernur Jabar Rhesa Yogaswara: Buat Apa Juara Tapi Tidak Bahagia

Andri M Dani
Pilgub Jabar 2024, Bakal Calon Gubernur Jabar Rhesa Yogaswara: Buat Apa Juara Tapi Tidak Bahagia. Foto: iNewsCiamisRaya.id/Andri M Dani

CIAMIS, iNewsTasikmalaya.id - Sejumlah nama sudah mencuat dalam bursa bakal calon gubernur - wakil gubernur yang akan bertarung pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jabar 2024.

Dari sekian nama yang muncul, salah satunya adalah Rhesa Yogaswara. Dia adalah tokoh muda dari ICMI, pengurus BPP HIPMI, sekaligus Ketua Umum DPW Barisan 8 Center (B8C) Jabar. Dia pun telah menyatakan kesiapannya untuk maju pada Pilkada Jabar tahun 2024.

Hal tersebut diungkapkan alumni IPB angkatan 37, yang saat ini menempuh jenjang S3 di sebuah perguruan tinggi di Malaysia, di hadapan sejumlah pimpinan pondok pesantren dari 27 kecamatan di Ciamis, di Pondok Pesantren Raudhatul Irfan Kertasari Ciamis, Jumat (29/3/2024) sore.

Rhesa menghadiri acara silaturahmi, buka bersama, dan santunan anak yatim serta dhuafa pada kesempatan tersebut.

Meski belum ada kepastian partai mana yang akan mengusungnya, Rhesa menyatakan kesiapannya untuk maju pada Pilgub Jabar 2024 dengan niat baik untuk melakukan perubahan.

“Terutama untuk meningkatkan kebahagian masyarakat Jabar,” tegas Rhesa di hadapan para kiyai dan santri yang menghadiri acara silaturahmi dan buka bersama di Pondok Pesantren Raudhatul Irfan, yang didirikan dan dipimpin oleh kiyai muda milenial, DR KH Irfan Soleh.

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network