BANJAR, iNewsTasikmalaya.id - Penjabat Wali Kota Banjar, Ida Wahida Hidayati, mengklaim bahwa program operasi pasar murah berjalan efektif dan berhasil menekan laju inflasi di wilayahnya.
"Alhamdulillah, operasi pasar murah selama bulan Ramadhan ini berjalan lancar, dan inflasi Kota Banjar mengalami penurunan," ungkapnya saat berada di lokasi operasi pasar murah di halaman Koramil 1313/Banjar, pada Rabu (27/3/2024).
Meskipun demikian, Ida belum bisa memberikan angka pasti terkait penurunan inflasi di daerahnya.
"Maaf, saya belum mengingat angka penurunannya. Kami baru melihatnya semalam. Tapi yang pasti, angka inflasi di Banjar mengalami penurunan, sebagaimana diberitakan oleh Bank Indonesia," ujarnya.
Ida juga berharap bahwa operasi pasar murah yang diselenggarakan oleh Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan (Diskukmp) Kota Banjar dapat memberikan manfaat bagi masyarakat setempat, terutama selama bulan puasa.
"Semoga operasi ini dapat membantu memenuhi kebutuhan masyarakat, terutama di bulan suci ini," tambahnya.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait