Petugas PPS dan KPPS di Tasikmalaya Meninggal Dunia, Diduga karena Kelelahan

Heru Rukanda
Petugas PPS dan KPPS di Tasikmalaya Meninggal Dunia, Diduga karena Kelelahan. Foto: Istimewa

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Petugas Panitia Pemungutan Suara (PPS) dan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, dilaporkan meninggal dunia. 

Kedua korban diduga meninggal akibat kelelahan yang disebabkan oleh proses penghitungan suara dan persiapan logistik untuk pemilu.

Arman Rahmansyah (38), anggota KPPS di TPS 01 Desa Cipondok, Kecamatan Sukaresik, merupakan salah satu korban. 

Korban lainnya adalah Fuad Holik (43), yang bertugas sebagai Sekretariat Keuangan PPS Desa Sukamaju, Kecamatan Pageurageung.

Menurut Sekretariat PPS Sukaresik, Iwan Krisdiana, sebelum meninggal, Arman Rahmansyah mengeluh sakit pada dadanya sekitar pukul 21.00 WIB saat proses penghitungan suara berlangsung. Sekitar pukul 23.00 WIB, Arman pingsan dan tidak sadarkan diri.

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network