Balita 1,2 Tahun dan Neneknya Meninggal Tertimbun Longsor di Cihaurbeuti Ciamis

Heru Rukanda
Warga Mengevakuasi Balita 1,2 Tahun dan Neneknya Meninggal Tertimbun Longsor di Cihaurbeuti Ciamis. Foto: Istimewa

Dari video rekaman warga yang diterima iNewsTasikmalaya.id, tampak korban tertimbun di bagian pinggang ke bawah. Sedangkan cucunya, hanya terlihat bagian kedua kakinya.

Relawan, BPBD, FK Tagana, dan warga berupaya mengevakuasi kedua korban dengan menyemprotkan air dan mengambil material longsor dengan tanah.Proses evakuasi kedua berlangsung dramatis.

"Mau ngungsi nenek bawa cucunya. Cuma keburu ada longsoran dari tebing rumah atas menimpa rumah korban sehingga tidak keburu menyelamatkan diri," ujar Andi, salah seorang warga Cihaurbeuti. 

Menurutnya, hujan deras yang mengguyur wilayah Cihaurbeuti dan sekitarnya sejak Rabu (30/11/2023) malam membuat tebing setinggi 4 meter yang berada dekat rumah korban longsor.

"Hujan gede sejak semalam. Korban ini mau mengungsi. Hanya dua orang yang tertimbun longsor," ungkapnya.

Editor : Asep Juhariyono

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network