Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP SY Zainal Abidin Pimpin KRYD, Persempit Gerak Berandalan Bermotor

Heru Rukanda
Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP SY Zainal Abidin Pimpin KRYD, Persempit Gerak Berandalan Bermotor. Foto: Istimewa

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP SY Zainal Abidin memimpin langsung Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dengan menggelar razia knalpot bising, Minggu (30/7/2023) dini hari. 

Razia knalpot bising untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif dan mempersempit ruang gerak aksi berandalan bermotor serta tindak kriminalitas tersebut dilaksanakan dibeberapa lokasi di Kota Tasikmalaya. 

Usai pelaksanaan apel pasukan, AKBP SY Zainal Abidin langsung mengecek pelaksanaan operasi di antaranya di Padayungan, Mitra Batik, dan Simpang Lanud Wiriadinata Tasikmalaya. 

"KRYD ini melibatkan personel gabungan sebagai upaya menciptakan Kondusivitas kamtibmas. Razia ini sasarannya knalpot bising dan pelanggaran lalu lintas lainnya," ujar AKBP SY Zainal. 

Ia menuturkan, KRYD ini juga bertujuan untuk mempersempit ruang gerak para pelaku kejahatanan jalanan maupun tindak pidana lainnya seperti curas, curat, dan curanmor

"Selain itu, untuk mempersempit gerak aksi berandalan bermotor," tuturnya. 

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network