3. Ratu Ilmu Hitam
Ratu Ilmu Hitam merupakan film horor Indonesia yang tayang pada 2019. Film ini menceritakan Hanif yang membawa istrinya Nadya, dan ketiga anak mereka ke panti asuhan tempat Hanif dulu dibesarkan untuk menjenguk pengasuh panti itu, Pak Bandi yang sakit keras.
Dua sahabat Hanif saat tinggal di panti, Anton dan Jefri juga datang dengan istri-istri mereka. Mereka bermalam di panti asuhan itu untuk memberikan penghormatan terakhir buat orang yang telah mengasuh mereka sejak kecil. Namun, satu per satu dari mereka mengalami keganjilan mengerikan.
4. Suzzanna
Film Suzzanna sangat popular dan melegenda di Indonesia. Film horor ini menceritakan Suzzanna dan Satria yang sudah menikah selama tujuh tahun tetapi belum juga dikaruniai anak. Sampai pada saatnya Suzzanna hamil, namun sayangnya waktu itu bertepatan dengan rencana dinas Satria ke luar negeri.
Hal ini dimanfaatkan empat karyawan Satria: Jonal, Umar, Dudun, dan Gino, yang memiliki dendam kepada Satria dan berniat merampok rumah Satria ketika rumahnya sepi.
Tetapi rencana perampokan mereka berubah menjadi sebuah pembunuhan ketika Suzzanna yang seharusnya pergi bersama tiga pembantunya ternyata pulang sendiri karena kondisi tubuh yang sedang lemah.
5. Main Dukun
Main Dukun merupakan film ilmu hitam yang menceritakan Roh Nenek santet yang menawarkan ilmu awet muda pada Layla jika dia bersedia membebaskan Roh Nenek Santet dari dalam cermin.
Tawaran itupun diterima dan beberapa tahun kemudian, Layla yang menjadi istri simpanan Eko, secara rutin setiap bulan purnama Layla mengadakan ritual ilmu hitam yang diajarkan nenek santet kepadanya agar tetap cantik, yaitu sebuah ritual yang membutuhkan korban perjaka untuk diserap sari keperjakaannya.
6. Mangkujiwo
Film horor 2020 ini disutradarai oleh Azhar Kinoi Lubis. Mangkujiwo menceritakan seorang wanita hamil bernama Kanti yang disekap di kandang kerbau.
Dia dibebaskan oleh abdi raja bernama Brotoseno dan pelayannya yang tuna wicara, Sadi. Broto menjanjikan Kanti balas dendam sebelum membawanya ke rumahnya, di mana dia melakukan ritual ilmu hitam terhadap Kanti di depan cermin antik.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait