Deretan Film Mengenai Ilmu Hitam di Indonesia, No 4 Sangat Melegenda

Heru Rukanda/Net Tasikmalaya
Deretan Film Mengenai Ilmu Hitam di Indonesia, No 4 Sangat Melegenda. (Foto: Instagram)

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id – Deretan film mengenai ilmu hitam di Indonesia dapat Anda simak dalam artikel ini.

Deretan film mengenai ilmu hitam di Indonesia ini memang menarik perhatian sebagian masyarakat. Pasalnya, banyak masyarakat yang penasaran dengan cerita mistis yang ada di dalamnya.

Film horor tentang ilmu hitam biasanya merujuk pada penggunaan kekuatan gaib atau sihir untuk tujuan jahat.

Ilmu hitam atau tenung secara umum biasanya merujuk pada penggunaan kekuatan gaib atau sihir untuk tujuan jahat dan egois. Sehubungan dengan dikotomi kiri dan kanan, ilmu hitam adalah lawan atau kebalikan dari ilmu putih.

Jadi ilmu hitam bisa dibilang merupakan aliran "kiri" yang bertentangan dengan ilmu putih yang memanfaatkan ilmu gaib untuk kebajikan.

Di zaman modern, beberapa orang menganggap bahwa definisi ilmu hitam telah diputarbalikkan oleh orang-orang yang mendiskreditkan sihir atau ritual tertentu yang mereka tentang, dengan mencapnya sebagai ilmu hitam.

Berikut ini deretan film mengenai ilmu hitam di Indonesia yang dirangkum dari berbagai sumber, Senin (29/8/2022).

1. Santet: Black Magic

Film horor ini menceritakan Rendy yang pulang ke Indonesia dari Amerika bersama istrinya Laura dan kedua anaknya bernama Aliyah usia 17 tahun dan Kelly 11 tahun. Rendy pulang ke Indonesia karena Papanya atau Tuan Dharma yang meninggal karena bunuh diri.

Ketika sampai di rumah, Rendy dibuat terkejut dengan tingkah ibunya yang sudah tidak bisa bicara dan bertingkah seperti orang gila. Keluarga Rendy mengalami teror mengerikan dari serangan santet.

2. Tarian Lengger Maut

Tarian lengger maut adalah film bergenre horor thriller. Film ini mengangkat kebudayaan Banyumas, yaitu Tari Lengger.

Diceritakan dalam film tersebut, Tarian Lengger dipercaya dapat mengusir petaka atas banyaknya orang hilang yang terjadi di sana.

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network