get app
inews
Aa Read Next : Karnaval PAUD se-Kota Tasikmalaya, Ivan: Pengembangan Anak Usia Dini Masuk dalam Prioritas SDGs

Polisi Imbau Masyarakat Tak Lakukan Takbir Keliling, Kapolres: Jika Ada Kita Amankan

Minggu, 01 Mei 2022 | 20:13 WIB
header img
Polisi Imbau Masyarakat Tak Lakukan Takbir Keliling, Kapolres: Jika Ada Kita Amankan. (Foto: Dok Sindonews).

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Masyarakat yang melaksanakan takbiran diminta untuk tidak melakukan takbiran keliling

Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Aszhari Kurniawan mengatakan, pada malam takbiran ini pihaknya tetap mengantisipasi terjadinya penyebaran Covid-19 karena memang pandemi ini belum selesai. 

Oleh karena itu, pihaknya mengimbau agar masyarakat tidak melakukan takbiran keliling. 

"Pada prinsipnya malam takbiran ini, yang kami antisipasi adalah terkait masalah penyebaran Covid-19. Kami sudah imbau tokoh masyarakat untuk melaksanakan takbiran di masjid masing-masing. Kalau ada yang melakukan takbir keliling, kami akan amankan," ujar Aszhari, Minggu (1/5/2022).

Di samping itu, pihaknya juga bakal melakukan patroli ke tempat-tempat yang dinilai rawan aksi-aksi kriminalitas dan geng motor. 

"Untuk geng motor, kami tetap lakukan patroli seperti hari biasanya. Kami juga kemarin mengamankan beberapa orang yang diduga geng motor," kata dia. 

Ia menuturkan, pada malam takbiran ini pihaknya juga telah mempersiapkan rekayasa lalu lintas di pusat Kota Tasikmalaya agar tidak sampai terjadi kepadatan kendaraan sehingga mengakibatkan kemacetan. 

"Rencana kita tutup beberapa ruas jalan di pusat kota salah satunya Jalan HZ," tuturnya.

Ia menambahkan, dalam pengamanan malam takbiran di Kota Tasikmalaya pihaknya menerjunkan 179 personel Polri dibantu 50 personel dari TNI, serta personel dari Dishub dan Satpol PP Kota Tasikmalaya. 

"Untuk pengaturan lalu lintas kita tempatkan personel di persimpangan-persimpangan. Pengamanan dilakukan secara terbuka maupun tertutup," pungkasnya. 

 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut