get app
inews
Aa Text
Read Next : KPU Kabupaten Tasikmalaya Tetapkan Nomor Urut Paslon Bupati dan Wakil Bupati

Mudik Lebaran 1443 H, Macet Parah, Perjalanan Lebak Banten – Tasikmalaya Ditempuh Pemudik 20 Jam

Minggu, 01 Mei 2022 | 00:26 WIB
header img
Mudik Lebaran 1443 H, Macet Parah, Perjalanan Lebak Banten – Tasikmalaya Ditempuh Pemudik 20 Jam. (Foto: iNewsTasikmalaya.id/Heru Rukanda)

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id – Tingginya volume kendaraan pemudik dari arah Jakarta maupun Bandung menuju wilayah Jawa Tengah dan sekitarnya via Jalur Gentong, Kadipaten, Tasikmalaya, membuat kemacetan di beberapa titik di jalur mudik.

Salah seorang pemudik dari Lebak Banten munuju Banjarsari, Asep Supritana, mengatakan, dirinya bersama keluarga berkesempatan mudik tahun ini lantaran sudah 2 tahun tidak pulang kampung lantaran pandemi Covid-19.

Ia mengaku, selama perjalanan mudik dari Banten sudah terjebak kemacetan di beberapa titik, di antaranya di Cianjur, Bandung, Garut, dan Jalur Gentong Tasikmalaya.

“Dari lebak Banten mau ke Banjarsari. Lumayan macet parah,” ujar Asep, Minggu (1/5/2022).

Menurutnya, perjalanan dari Lebak Banten hingga Banjarsari Jawa Barat normalnya ditempuh dalam waktu 10 sampai 12 jam. Namun, dalam mudik kali ini dari Lebak sampai di Jalur Gentong sudah 20 jam.

“ Sudah hampir 20 jam. Macet dari Cianjur juga. Di Gentong tertahan dari pukul 22.00 WIB,” kata dia.

Sementara itu, Waka Polres Tasikmalaya Kota Kompol Agus Syafrudin mengatakan, kepadatan kendaraan terjadi dari mulai perbatasan Garut hingga perbatasan Ciamis.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut