get app
inews
Aa Text
Read Next : OJK Tasikmalaya Edukasi Mahasiswa Unsil Tentang Literasi Keuangan: Jauhi Pinjol Ilegal dan Judol

Sensasi Naik Perahu dan Nikmati Botram di Situ Gede Tasikmalaya

Senin, 12 Mei 2025 | 14:16 WIB
header img
Sensasi Naik Perahu dan Nikmati Botram di Situ Gede Tasikmalaya. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Kristian

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id – Panorama alam Situ Gede kembali menjadi magnet bagi para pelancong saat libur panjang Hari Raya Waisak 2025. Danau seluas hampir 47 hektare yang terletak di Kelurahan Linggajaya, Kecamatan Mangkubumi, Kota Tasikmalaya, ini menawarkan suasana tenang dengan udara sejuk yang cocok untuk rekreasi keluarga.

Entang Setia Sukmana (50), warga Kecamatan Sukahening, Kabupaten Tasikmalaya, memilih Situ Gede sebagai tempat bersantai bersama keluarga. Menurutnya, keindahan alam dan tarif yang terjangkau menjadikan tempat ini ramah bagi semua kalangan. "Cuma lima ribu rupiah bisa masuk dan nikmati udara segar. Tempatnya masih alami dan cocok buat liburan keluarga," kata Entang.

Ia mengaku sengaja membawa rombongan keluarganya untuk menikmati suasana danau dengan cara menyusuri perairan menggunakan perahu wisata

“Kami sekeluarga naik perahu, tarifnya Rp10 ribu per orang dewasa. Pemandangannya luar biasa. Ada suara telolet juga, anak-anak senang sekali,” ujarnya. 

Telolet yang dimaksud adalah suara klakson khas yang dipasang di perahu, menambah keceriaan suasana. "Biasanya kita dengar telolet di bus, tapi di sini malah ada di perahu. Seru dan unik, belum pernah lihat yang seperti ini," tambah Entang.

Tak hanya menikmati pemandangan danau, keluarga Entang juga menyantap makanan khas setempat secara botram atau makan bersama secara lesehan. 

"Kami pesan ikan bakar langsung di sini. Harganya bersahabat, rasanya mantap. Makan sambil lihat danau, rasanya beda," tuturnya.

Sementara itu, Deni Ruhiyat, salah satu pengelola perahu wisata di Situ Gede, mengungkapkan bahwa jumlah pengunjung melonjak drastis selama libur panjang Waisak. 

“Khusus liburan kali ini, peningkatan pengunjung sampai 80 persen dibandingkan hari biasa. Tadi pagi saja ada rombongan empat mobil dari Rajapolah, semuanya naik perahu,” jelas Deni.

Menurut Deni, daya tarik utama dari perahu wisata di Situ Gede bukan hanya sekadar keliling danau, tapi juga suasana unik yang diciptakan lewat tambahan fitur seperti klakson telolet. 

“Itu ide kami sendiri. Anak-anak paling suka. Banyak juga pengunjung dari luar daerah, seperti Bogor dan Jawa Tengah, yang penasaran dan datang ke sini,” tandasnya.

Dengan kombinasi keindahan alam, suasana sejuk, dan daya tarik unik seperti perahu bertelolet, Situ Gede terus menunjukkan daya saingnya sebagai destinasi wisata keluarga yang murah meriah dan penuh kesan.

 

 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut