Jelang Porprov Jabar 2026, Gantole Tasikmalaya Bidik 5 Emas Meski Minim Dukungan

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id – Cabang olahraga gantole Kabupaten Tasikmalaya menatap Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat 2026 dengan ambisi besar.
Ketua Pengcab Gantole Kabupaten Tasikmalaya, Roni Purnama, menyatakan pihaknya menargetkan lima medali emas dari para atlet terbaiknya.
Optimisme itu tidak datang tanpa alasan. Menurut Roni, sejak awal 2025, lima atlet unggulan telah menjalani program latihan intensif dan menunjukkan progres signifikan dalam hal teknik, stamina, serta mental bertanding.
"Kelima atlet ini terus berkembang. Kami menaruh harapan besar agar mereka bisa menyumbangkan emas bagi Kabupaten Tasikmalaya di Porprov mendatang," ujar Roni, Jumat (25/4/2025).
Catatan prestasi di Porprov sebelumnya cukup menjanjikan. Kala itu, kontingen gantole Tasikmalaya mampu menyabet dua medali emas dan satu perak. Dengan pembinaan yang lebih serius dan pendekatan latihan yang lebih strategis, Roni yakin hasil lebih baik bisa dicapai.
Untuk mengasah ketangguhan para atlet, pengcab juga berencana menggelar sejumlah uji tanding lintas daerah. Latihan tidak hanya difokuskan pada aspek teknis, tetapi juga adaptasi medan dan cuaca yang kerap menjadi tantangan dalam olahraga dirgantara ini.
"Kami akan kirim atlet ke lokasi-lokasi dengan karakter angin dan kondisi topografi yang beragam. Ini penting agar mereka terbiasa menghadapi berbagai situasi saat pertandingan nanti," tambahnya.
Editor : Asep Juhariyono