Melihat Kesibukan Emak-Emak di Kampung Bojongsoban Sukaresik, Siapkan Makanan untuk Korban Banjir

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Sejumlah emak-emak tampak sibuk memasak di dapur umum yang didirikan di salah satu rumah yang tak terdampak banjir, pada Jumat (14/3/2025) sore.
Nantinya masakan itu akan mulai dibagikan kepada para korban banjir untuk berbuka puasa, khususnya yang ada di Kampung Bojongsoban, Desa Tanjungsari, Kecamatan Sukaresik, Kabupaten Tasikmalaya.
Pantauan di lokasi, ada sekitar 10 orang yang penuh semangat memasak makanan untuk dibagikan. Mereka membagi tugasnya berbeda-beda, ada yang bagian mengambil bahan baku, memasak, serta mengemas.
Punduh Kampung Bojongsoban, Dede Mastikoh mengatakan, pihaknya menyiapkan 200 paket makan untuk kebutuhan berbuka puasa warga yang terdampak banjir.
"Di sini yang akan kita bagikan ada 200 paket makan, yang nantikan akan disalurkan ke warga yang terdampak," kata Dede.
Dede mengungkapkan, bahan baku yang didapatnya hasil dari donatur yang menyumbangkan rezekinya untuk warga di Kampung Bojongsoban. "Ini semua dari para donatur Alhamdulilah, kita kumpulkan di sini, dan di masak oleh emak-emak yang ada," ucapnya.
Ia bersama emak-emak lainnya berencana akan membagikan paket makan kepada warga tersebut sebelum tibanya adzan magrib. "Mungkin sekira pukul lima mudah-mudahan keburu yah. Karena mereka butuh untuk makan berbuka puasa," tandasnya.
Editor : Asep Juhariyono