get app
inews
Aa Text
Read Next : Tekan Angka Kecelakaan, Polsek Cijeungjing Pasang Baliho Imbauan Keselamatan Lalu Lintas

Kampung Tertib Lalu Lintas: Lahirkan Pelopor Keselamatan Berkendara

Senin, 10 Maret 2025 | 14:27 WIB
header img
Kampung tertib lalu lintas adalah kawasan yang mengedukasi tata cara berlalu lintas yang baik dan benar. istimewa 

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Kampung tertib lalu lintas adalah kawasan yang mengedukasi tata cara berlalu lintas yang baik dan benar yang bertujuan untuk mewujudkan keamanan, ketertiban, kelancaran, dan keselamatan berlalu lintas. 

Sebagi upaya menerapkan kedisiplinan berlalulintas, kepada masyarakat Polres Tasikmalaya, menjadikan Kampung Cibahong, Desa Sukaluyu, Kecamatan Mangunreja sebagai sebuh Kampung Tertib Berlalulintas. 

"Melalui program ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat agar tertib berlalu lintas," kata Kasat Lantas Polres Tasikmalaya, AKP Iwan Sujarwo, Senin (10/3/2025).

Iwan menambahkan program ini sebagai upaya edukasi dan upaya preventif. Sehingga jika sedini mungkin sudah diberi pemahaman dalam aturan berlalu lintas, maka dapat mengurangi risiko kecelakaan di jalan raya.

Dikatakan AKP Iwan Sujarwo, kemarin Kasidikmas Subdit Kamsel Polda Jabar Kompol Dewi, ia mengapresiasi atas peran Pemerintah Desa Sukaluyu yang telah ikut secara langsung mengedukasi masyarakat dalam upaya mendisiplinkan tertib dalam berlalulintas. 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut