get app
inews
Aa Text
Read Next : Peduli Pendidikan, Kodim 0613 Ciamis Resmikan Gedung TK Merpati Kartika yang Telah Direnovasi

PDGI Tasikmalaya Gelar Sikat Gigi Massal di SDN Citapen dalam Peringatan BKGN 2024

Selasa, 14 Januari 2025 | 14:42 WIB
header img
PDGI Tasikmalaya Gelar Sikat Gigi Massal di SDN Citapen dalam Peringatan BKGN 2024. Foto: Istimewa

Kepala Sekolah SDN Citapen, Enne Rosidah, menyampaikan apresiasinya atas kepercayaan PDGI dalam memilih sekolahnya sebagai salah satu lokasi kegiatan.

"Kami merasa bangga menjadi bagian dari upaya edukasi kesehatan gigi ini. Semoga anak-anak dapat menjadikan perilaku hidup sehat ini sebagai kebiasaan sehari-hari," tutur Enne.

Sebanyak 320 siswa dari kelas 3, 4, dan 5 mengikuti kegiatan ini dengan antusias. Enne berharap program seperti ini dapat terus dilakukan untuk mendukung visi sekolah sehat yang mencakup berbagai aspek, termasuk kesehatan gigi, kulit, mata, dan lingkungan.

Dengan semangat kolaborasi antara PDGI dan sekolah, diharapkan kesadaran tentang pentingnya menjaga kesehatan gigi dapat tumbuh sejak usia dini. Program ini menjadi langkah awal menuju generasi yang lebih peduli pada kesehatan pribadi.

 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut