get app
inews
Aa Text
Read Next : Bey Machmudin: Manfaat Keterbukaan Informasi Publik Harus Dirasakan Masyarakat

Herman Suryatman Ajak Kepala Daerah Adopsi Helicopter View untuk Sinkronisasi Pembangunan

Jum'at, 15 November 2024 | 08:52 WIB
header img
Sekda Jabar Herman Suryatman Ajak Kepala Daerah Adopsi Helicopter View untuk Sinkronisasi Pembangunan. Foto: Istimewa

Menurut Herman, prinsip zoom in-zoom out ini relevan untuk menjaga agar kebijakan pembangunan di daerah selaras dengan target nasional, termasuk target ambisius Presiden Prabowo Subianto dalam menghapus kemiskinan ekstrem hingga nol persen dan mencapai pertumbuhan ekonomi nasional 8 persen. 

“Target akseleratif dari pusat ini harus dilihat sebagai tantangan yang memacu inovasi di tingkat provinsi dan daerah dalam mencapai kesejahteraan masyarakat,” kata Herman.

Ia mengimbau para pejabat daerah di seluruh tingkatan untuk berfokus pada peningkatan kesejahteraan masyarakat, dengan prinsip pemerintahan yang adaptif dan responsif terhadap kebutuhan.

“Impian kita adalah menjadikan Jawa Barat sebagai provinsi termaju di Indonesia, dan itu hanya mungkin dengan pendekatan helicopter view, yang memungkinkan kita mengelola pemerintahan lebih efektif di setiap level,” tambahnya.

Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah Setda Jabar, Faiz Rahman, menyebutkan bahwa rakor ini berlangsung selama dua hari mulai 14 hingga 15 November 2024, dengan beberapa sesi yang membahas tema mulai dari harmonisasi kebijakan pembangunan nasional dan daerah, isu ekonomi, hingga tata kelola pemerintahan desa.

"Rakor ini juga mencakup deklarasi netralitas ASN jelang Pilkada Serentak serta deklarasi bersama dalam memerangi pinjaman online ilegal dan judi online," jelas Faiz.

Rakor ini menghadirkan narasumber dari berbagai instansi di tingkat daerah dan kementerian, diharapkan dapat memperkuat sinergi kebijakan antara pusat dan daerah, terlebih di masa transisi kepemimpinan baru.

 

 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut