get app
inews
Aa Text
Read Next : Proses Sorlip Surat Suara Berkah Lima Tahun Sekali bagi 510 Warga Ciamis

KPU Gelar Simulasi Pemungutan Suara, Pastikan Kesiapan TPS Jelang Pilkada 2024

Minggu, 10 November 2024 | 14:14 WIB
header img
KPU Gelar Simulasi Pemungutan Suara, Pastikan Kesiapan TPS Jelang Pilkada 2024. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Febrian Valen

Selain simulasi pemungutan suara, KPU Ciamis juga mengumumkan jadwal debat publik pasangan calon yang akan diadakan pada 12 November di Islamic Center (IC) Ciamis, pukul 19.00 WIB. 

Dalam debat ini, pasangan calon tunggal akan memaparkan visi-misi dan menjawab pertanyaan dari panelis. "Karena hanya ada satu pasangan calon, fokus debat ini adalah memperdalam visi-misi dan merespons aspirasi masyarakat melalui pertanyaan panelis yang telah disaring," kata Oong.

Debat publik akan dihadiri oleh tamu undangan terbatas, termasuk tim pasangan calon, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), dan para tamu lainnya, dengan kapasitas sekitar 300 orang. 

Untuk masyarakat luas, KPU Ciamis akan menyediakan siaran langsung melalui TVRI, Radar TV, serta kanal YouTube KPU Jawa Barat dan KPU Ciamis. Selain itu, layar LED di lingkungan IC akan disediakan agar warga yang hadir dapat menyaksikan langsung.

Rangkaian simulasi dan persiapan debat ini diharapkan mampu meningkatkan pemahaman masyarakat tentang proses Pilkada, sekaligus memastikan kesiapan seluruh elemen dalam pelaksanaan pemungutan suara nanti. 

 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut