TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id – Memeriahkan malam puncak perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-23 Kota Tasikmalaya, Pemerintah Kota Tasikmalaya menggelar malam syukuran yang akan dimeriahkan oleh penyanyi religi ternama, Opick.
Acara ini akan berlangsung di Lapangan Bale Kota, Jalan Letnan Harun, Kecamatan Bungursari, Sabtu (26/10/2024) malam.
Menurut informasi yang diperoleh, Opick dijadwalkan tampil sekitar pukul 21.00 WIB, sementara pintu gerbang Bale Kota akan dibuka untuk pengunjung mulai pukul 15.30 WIB.
Perayaan malam puncak akan diawali dengan acara Istighosah Kubro khusus perempuan yang akan diikuti oleh sekitar 10 ribu peserta dari seluruh Kota Tasikmalaya pada pukul 15.00 WIB. Dilanjutkan pada pukul 16.00 WIB, acara akan diramaikan dengan penampilan grup Kalam Nada.
Pada pukul 18.10 WIB, masyarakat juga dapat mengikuti kegiatan bakti sosial (baksos), disusul dengan penampilan dari Icha Annisa pada pukul 18.30 WIB.
Selanjutnya, Penjabat (Pj) Wali Kota Tasikmalaya, Cheka Virgowansyah, akan memberikan sambutan pada pukul 19.00 WIB untuk menyapa seluruh warga yang hadir.
Sebagai puncak dari perayaan tersebut, Pemkot Tasikmalaya akan mengadakan Tabligh Akbar dengan menghadirkan Ustadz Hafiz Salim dan Ustadz Yogi PNS, yang dijadwalkan mulai pada pukul 19.15 WIB.
Malam itu akan semakin istimewa dengan penampilan pertunjukan drone yang spektakuler, mempersembahkan cahaya indah di langit Kota Tasikmalaya.
Editor : Asep Juhariyono