get app
inews
Aa Text
Read Next : Mayat Perempuan yang Membusuk di Kawalu Tasikmalaya Korban Pembunuhan? Ini Kata Polisi

Peringati HSN 2024, Danone Indonesia dan SEP Tanam 5000 Bibit Pohon Bersama Santri di Tasikmalaya

Selasa, 22 Oktober 2024 | 17:46 WIB
header img
Peringati HSN 2024, Danone Indonesia dan SEP Tanam 5000 Bibit Pohon Bersama Santri di Tasikmalaya. Foto: Istimewa

Ustad Ahmad Tazakka Bonanza dari Serikat Ekonomi Pesantren juga menegaskan pentingnya keterlibatan pesantren dalam kegiatan ini. 

"Pesantren adalah benteng terbesar umat Islam, dan dalam memperingati Hari Santri Nasional, kita bersama membangun perekonomian yang tidak hanya sukses di dunia, tetapi juga di akhirat,” ungkap Ustad Tazakka.

Edukasi Lingkungan untuk Pesantren Hijau

Danone Indonesia memberikan bantuan pupuk dan biaya pemeliharaan untuk memastikan bibit yang ditanam tumbuh dengan baik. 

Jenis pohon yang ditanam antara lain mangga, jambu kristal, durian, dan kelengkeng, disesuaikan dengan kondisi lokasi pesantren. Dalam jangka panjang, pohon-pohon ini akan dipantau oleh para santri bersama pengurus pesantren.

Karyanto Wibowo dari Danone Indonesia mengatakan bahwa penanaman pohon ini sejalan dengan misi perusahaan, One Planet One Health, yang menekankan pentingnya menjaga bumi untuk kesehatan manusia. 

“Kegiatan ini juga mendukung inisiatif pesantren hijau yang diusung pemerintah Indonesia. Jika pohon ini dipelihara dengan baik hingga 10 tahun, dapat membantu mengurangi CO2 hingga 300 ton per tahun,” jelas Karyanto.

Penguatan Ekonomi dan Keberlanjutan Lingkungan

Program penanaman pohon ini menjadi salah satu langkah nyata dalam memperluas dampak positif inisiatif Sekolah Bisnis Pesantren, di mana Danone Indonesia bekerja sama dengan RMI NU untuk mendukung pengembangan ekonomi pesantren. 

Selain kegiatan lingkungan, sebelumnya mereka telah memberikan sumur bor dan fasilitas sanitasi di sembilan pesantren di Bogor.

Dengan mengintegrasikan edukasi lingkungan dalam kegiatan pesantren, diharapkan para santri dapat memahami pentingnya menjaga keseimbangan alam sekaligus membangun kemandirian ekonomi. 

“Ini baru langkah awal. Kami berharap program ini dapat membawa perubahan positif yang berdampak panjang bagi pesantren, santri, dan masyarakat sekitar,” pungkas Karyanto.

 

 

 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut