get app
inews
Aa Text
Read Next : KPU Ciamis Musnahkan Ribuan Surat Suara Rusak dan Berlebih untuk Pilkada 2024

Petugas Damkar Ciamis Evakuasi Ular King Kobra Sepanjang 3 Meter di Bengkel Motor

Kamis, 03 Oktober 2024 | 08:45 WIB
header img
Petugas Damkar Ciamis Evakuasi Ular King Kobra Sepanjang 3 Meter di Bengkel Motor. Foto: Istimewa

CIAMIS, iNewsTasikmalaya.id - Seekor ular king kobra (Ophiophagus hannah) sepanjang 3 meter berhasil dievakuasi oleh tim petugas dari Mako Damkar Ciamis di sebuah bengkel milik Rosid (45), warga Dusun Pabuaran, Desa Ciparay, Kecamatan Cidolog, Kabupaten Ciamis, pada Rabu (2/10/2024) malam sekitar pukul 18.50 WIB.

Kejadian bermula saat Rosid hendak menyalakan lampu di bengkelnya setelah Maghrib. Ketika lampu menyala, ia dikejutkan oleh penampakan ular king kobra yang sangat panjang, berada di atas jok motor, dekat lemari suku cadang. 

Menyadari betapa berbahayanya hewan tersebut, Rosid segera menghubungi UPTD Damkar Satpol PP Ciamis untuk meminta bantuan.

"Tiga petugas dari Mako Damkar segera bergerak menuju lokasi untuk melakukan evakuasi," ungkap Kepala Bidang Damkar dan Penyelamatan Satpol PP Ciamis, Fery Rochwandi, SH, MSi, kepada iNewsCiamisRaya.id pada Kamis (3/10/2024).

Petugas yang terdiri dari Andi, Yayan, dan Nanang, berangkat dengan mobil pemadam pancar Z 9921 V. Sesampainya di lokasi, ular king kobra tersebut sudah tidak berada di tempat awal penemuan, yakni di atas jok motor, melainkan bersembunyi di balik lemari suku cadang.

Dengan kehati-hatian tinggi, petugas Damkar akhirnya berhasil mengevakuasi ular berbisa tersebut. Proses evakuasi selesai sekitar pukul 20.40 WIB, dan ular berhasil diamankan. Setelah itu, petugas kembali ke Mako Damkar Ciamis di Imbangara untuk melanjutkan tugas piket.

Operasi evakuasi ini memastikan keselamatan warga sekitar dan pemilik bengkel dari ancaman ular yang dikenal sangat berbahaya tersebut.

 

 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut