TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Aufaa Sezara Dianjani, S.AB, resmi dilantik sebagai anggota DPRD Kota Tasikmalaya periode 2024-2029 pada Selasa (3/9/2024) pagi.
Di usianya yang baru 23 tahun, perempuan kelahiran 28 September 2000 ini menjadi anggota DPRD termuda di Kota Tasikmalaya.
Aufaa merupakan putri dari pasangan H Murjani dan Sri Budianti Rahayu.
Saat dilantik di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kota Tasikmalaya, Aufaa mengungkapkan bahwa dirinya akan fokus pada pemberdayaan perempuan dan generasi muda selama masa jabatannya.
"Sebagai perempuan, saya ingin memajukan sektor-sektor yang berhubungan dengan ibu-ibu dan anak muda," ungkapnya ketika ditemui di ruang Komisi 3.
Aufaa, yang merupakan lulusan S1 Administrasi dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Unpar Bandung, berhasil menduduki kursi legislatif melalui Partai Demokrat.
Ia mewakili daerah pemilihan (dapil) 1 yang meliputi Kecamatan Cihideung, Tawang, dan Bungursari, dengan meraih 2.352 suara.
Editor : Asep Juhariyono