TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id- Polsek Cihideung Polres Tasikmalaya Kota menggelar acara Family Gathering yang penuh kebersamaan di Camping Ground Bukit Nangreu, Gunung Galunggung. Acara ini berlangsung selama akhir pekan, 27-28 Juli 2024, dengan tujuan mempererat silaturahmi antara sesama anggota serta keluarga.
Kegiatan yang diadakan di lokasi indah nan sejuk Bukit Nangreu, Gunung Galunggung, ini dihadiri oleh seluruh anggota Polsek Cihideung beserta keluarga mereka. Suasana keakraban dan kegembiraan sangat terasa sejak hari pertama acara.
Kapolsek Cihideung, AKP Erustiana, mengatakan, pentingnya acara seperti ini untuk membangun kekompakan dan rasa kebersamaan di antara anggota polisi dan keluarga mereka.
"Family Gathering ini merupakan momen penting bagi kita semua untuk saling mengenal lebih dekat dan mempererat tali silaturahmi. Keharmonisan dalam keluarga besar Polsek Cihideung sangat penting untuk mendukung tugas-tugas kita di lapangan," ujar AKP Erustiana, Sabtu (27/7/2024).
Berbagai kegiatan menarik dan seru diselenggarakan selama family gathering. Mulai dari permainan keluarga hingga kegiatan memasak bersama.
Semua peserta, baik anak-anak maupun orang dewasa, turut aktif berpartisipasi dalam setiap aktivitas yang diadakan. Keceriaan tampak dari wajah-wajah mereka, mencerminkan betapa pentingnya momen kebersamaan ini.
Salah satu kegiatan yang paling dinanti adalah sesi api unggun di malam hari. Dalam suasana yang hangat dan akrab, para anggota dan keluarga berkumpul mengelilingi api unggun, berbagi cerita, dan menyanyikan lagu-lagu bersama.
Momen ini semakin mempererat ikatan di antara mereka, menciptakan kenangan indah yang tak terlupakan.
Editor : Asep Juhariyono