TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Polres Tasikmalaya Kota menggelar bakti sosial (baksos) dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78 di wilayah Kecamatan Tamansari, Kota Tasikmalaya, Selasa (25/6/2024).
Ratusan paket sembako dibagikan gratis kepada warga sekitar Polsek Tamansari, dipimpin Kapolres Tasikmalaya AKBP Joko Sulistiono, bersama jajaran PJU Polres.
"Dengan kegiatan ini, kami berharap dapat memperkuat rasa empati dan kepedulian terhadap sesama, terutama kepada masyarakat yang membutuhkan," kata Joko.
Joko menjelaskan, kegiatan Baksos ini juga bertujuan untuk mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat, sehingga dapat menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.
"Kami berharap bantuan ini dapat sedikit meringankan beban masyarakat dan memberikan manfaat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari," tambahnya.
Sementara itu, Kasi Humas Ipda Jajang menambahkan, dalam rangkaian perayaan Hari Bhayangkara ke-78, Polres Tasikmalaya Kota juga mengadakan berbagai kegiatan lain seperti olahraga internal dan eksternal.
Mulai dari donor darah, serta rencana sepeda santai yang akan dilaksanakan pada Sabtu, 29 Juni 2024, di Mapolres Tasikmalaya Kota.
Kegiatan tersebut terbuka untuk umum dengan berbagai hadiah menarik yang disediakan.
Editor : Asep Juhariyono