get app
inews
Aa Read Next : Kaendra Naufal Zandra Pemain Sepakbola Asal Kota Banjar yang Go Internasional

Pila dan Piya, Ikan Sungai Citanduy Jadi Maskot Pilkada Banjar

Senin, 03 Juni 2024 | 08:23 WIB
header img
Pila dan Piya, Ikan Sungai Citanduy Jadi Maskot Pilkada Banjar. Foto: iNewsCiamisRaya.id/Budiana Martin

BANJAR, iNewsTasikmalayaid - Tahapan Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Banjar 2024 telah dimulai, dan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Banjar telah meluncurkan maskot Pilkada 2024 yang diberi nama Pila dan Piya.

Desainer maskot Pila dan Piya, Binar Ramadhan, menjelaskan bahwa nama Pila diambil dari singkatan Pemilihan Langsung, sedangkan Piya berarti Pilihan Rakyat. 

"Pila dan Piya melambangkan pemilihan langsung oleh rakyat, yang diharapkan dapat mewujudkan harapan masyarakat agar Banjar lebih baik lagi," kata Binar pada acara peluncuran maskot di Kota Banjar, Minggu (2/6/2024) malam.

Maskot Pila dan Piya merupakan representasi dari ikan Bebeong khas Sungai Citanduy, yang konon hanya ditemukan di Kota Banjar. "Pila dan Piya adalah ikan Bebeong, khas Sungai Citanduy, yang menjadi simbol Kota Banjar," ujarnya.

Ikan Bebeong adalah spesies ikan air tawar yang hidup di Sungai Citanduy. Ikan ini merupakan sumber ekonomi bagi masyarakat Kota Banjar dan sering diolah menjadi makanan tradisional seperti sop Bebeong atau pais Bebeong. 

Binar berharap pemimpin Kota Banjar ke depan dapat jujur, adil, amanah, dan mampu membawa kota ini menjadi lebih baik, terutama dalam sektor ekonomi. 

"Saya berharap ekonomi Banjar semakin maju dan masyarakatnya sejahtera," ucapnya.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut