CIAMIS, iNewsTasikmalaya.id - Menjelang Hari Raya Idul Adha 1445 H, Kabupaten Ciamis membutuhkan 4.401 ekor sapi jantan untuk hewan kurban. Selain itu, dibutuhkan juga 9 ekor kerbau, 1.922 ekor kambing, dan 5.335 ekor domba.
"Total ada sebanyak 11.667 ekor ternak kurban yang dibutuhkan pada Iduladha tahun ini. Terdiri dari 4.401 ekor sapi, 9 ekor kerbau, 1.922 ekor kambing, dan 5.335 ekor domba," ujar Budiono SPt, Ketua Tim Kerja Substansi (KKS) Kesmavet Dinas Peternakan dan Perikanan Ciamis, kepada iNewsCiamisRaya.id jejaring iNewsTasikmalaya.id pada Sabtu (1/6/2024).
Jumlah kebutuhan hewan kurban tahun 2024 ini meningkat 5 persen dibandingkan dengan tahun 2023.
Populasi ternak di Ciamis pada tahun 2024 mencapai 404.445 ekor, dengan rincian 12.146 ekor sapi (jantan dan betina), 2.617 ekor kerbau, 159.077 ekor kambing, dan 230.605 ekor domba.
Ketersediaan domba dan kambing untuk kurban di Ciamis melimpah. Namun, sapi sering didatangkan dari luar Ciamis, sementara banyak juga sapi dari Ciamis yang dibawa ke luar daerah untuk hewan kurban.
Ada lima persyaratan yang harus dipenuhi oleh ternak yang layak dijadikan hewan kurban: (1) sehat, (2) tidak cacat (seperti pincang, buta, kerusakan telinga), (3) tidak kurus, (4) jenis kelamin jantan, tidak dikebiri, memiliki dua buah zakar dengan bentuk dan letak simetris, dan (5) cukup umur (kambing berusia di atas 1 tahun atau sapi berumur di atas 2 tahun).
Editor : Asep Juhariyono