get app
inews
Aa Text
Read Next : Pemkab Ciamis Gandeng Bea Cukai Tasikmalaya Gencarkan Edukasi Bahaya Rokok Ilegal

Liga 3 Nasional Grup G: PSGC Ciamis Hempaskan Persim Maros dengan Skor 2-0

Rabu, 01 Mei 2024 | 20:16 WIB
header img
Liga 3 Nasional Grup G: PSGC Ciamis Hempaskan Persim Maros dengan Skor 2-0. Foto: iNewsCiamisRaya.id/Andri M Dani

CIAMIS, iNewsTasikmalaya.id - PSGC Ciamis meraih kemenangan dalam lanjutan fase grup Liga 3 Nasional 2023/2024 babak 80 besar Grup G melawan Persim Maros di Stadion Galuh Ciamis pada Rabu (1/5/2024) sore.

PSGC Ciamis berhasil mengalahkan Persim Maros dengan skor 2-0 tanpa balas. Dengan meraih kemenangan atas Persim Maros, PSGC sementara ini menempati posisi puncak klasemen Grup G dengan mengantongi 6 poin dari dua kemenangan.

Denia Nurfadilillah membuka keunggulan bagi PSGC dengan gol tendangan bebas pada menit ke-5 babak pertama, yang tidak mampu diantisipasi oleh kiper Persim Maros, Ridwan Umri. Skor 1-0 bertahan hingga akhir babak pertama. 

Gol kedua PSGC dicetak oleh kapten tim, Ganjar Kurniawan, pada menit ke-62 babak kedua. Ganjar berhasil mencetak gol setelah lolos dari jebakan offside dan melakukan tendangan, meskipun gol ini sempat memicu protes dari tim lawan.

Meskipun PSGC memiliki sejumlah peluang, beberapa di antaranya tidak berhasil dikonversi menjadi gol. Ridwan Umri, kiper Persim Maros, beberapa kali melakukan penyelamatan yang berhasil menggagalkan usaha PSGC untuk mencetak gol tambahan.

Untuk meningkatkan gedoran tim, PSGC memasukkan dua pemain menyerang sekaligus pada awal babak kedua, yaitu Ganjar Kurniawan dan Ilham Aceh, dengan harapan untuk mencetak gol tambahan.

Meskipun terdapat dugaan kontroversi, tim PSGC memilih untuk membiarkan wasit menentukan keputusan akhir pertandingan.

Beberapa pemain utama PSGC, seperti Joko Sasongko, tidak diturunkan pada pertandingan ini dan disiapkan untuk laga berikutnya.

Setelah pertandingan berakhir dengan skor 2-0 untuk PSGC, asisten pelatih Dicky Jong mengakui bahwa pola permainan yang diinstruksikan tidak sepenuhnya terlaksana dengan baik, terutama dalam menerapkan tekanan tinggi dan serangan sejak awal pertandingan.

“Sebenarnya tadi banyak peluang. Tapi gagal dimanfaat dengan baik. Alhamdulillah, target lawan Persim Maros tercapai. Menang dan raih poin penuh,” ujar assisten pelatih Dicky Jong kepada iNewsCiamisRaya.id usai laga PSGC vs Persim Maros di Stadion Galuh Ciamis, Rabu (1/5/2024) sore.

“Hight pressure-nya tidak jalan. Akhirnya kesulitan sendiri untuk mengembangkan permainan. Skema permainan terburu-buru dan tidak tersusun dengan rapi. Akhirnya banyak peluang yang terbuang,” sambungnya. 

PSGC masih memiliki dua pertandingan lagi dalam babak penyisihan Grup G Liga 3 Nasional 2023/2024, melawan Labura Hebat FC pada hari Minggu (5/5/2024) dan Perseden Denpasar pada Selasa (7/5/2024).

Berikut hasil pertandingan Grup G babak 80 besar Liga 3 Nasional 2023/2024:

Senin (29/4/2024): PSGC vs Persitara (Skor 3-1 untuk kemenangan PSGC) dan Perseden Denpasar vs Persim Maros (Skor 6-0 untuk Perseden).

Rabu (1/5/2024): Labura Hebat FC vs Perseden Denpasar (Skor 1-0 untuk Labura Hebat) dan PSGC vs Persim Maros (Skor 2-0 untuk PSGC).

 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut