get app
inews
Aa Text
Read Next : Mayat Perempuan yang Membusuk di Kawalu Tasikmalaya Korban Pembunuhan? Ini Kata Polisi

Ratusan Personel Kepolisian Disiapkan untuk Mengamankan Aksi Buruh di Bale Kota Tasikmalaya

Rabu, 01 Mei 2024 | 13:46 WIB
header img
Ratusan Personel Kepolisian Disiapkan untuk Mengamankan Aksi Buruh di Bale Kota Tasikmalaya. Foto:

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Ratusan personel kepolisian dari Polres Tasikmalaya Kota dikerahkan untuk mengamankan demo buruh yang digelar di Bale Kota Tasikmalaya, Rabu (1/5/2024).

"Kita sudah siapkan 200 personel dari Polres Tasikmalaya Kota. Barusan kita laksanakan apel yang dipimpin langung Wakapolres," kata Kasi Humas Polres Tasikmalaya Kota, Ipda Jajang Kurniawan.

Demo buruh di Kota Tasikmalaya dipusatkan di satu lokasi. Informasi yang dihimpun, demo buruh dalam rangka memperingati Hari Buruh Internasional (May Day) 2024 diperkirakan sebanyak 100 orang. 

"Hanya satu titik untuk lokasi yang akan dijadikan massa aksi, yaitu di bale kota. Untuk jumlah diperkirakan sekitar 100 orang," ungkapnya.

Jajang menyebut, mengantisipasi kemacetan imbas aksi buruh, pihaknya sudah menyiapkan rekayasa arus lalu lintas (lalin) di sekitar Bale Kota Tasikmalaya. 

"Guna tidak mengganggu para pengguna jalan, kami juga sudah menyiapkan rekayasa arus lalin," tandasnya.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut