TASIKMALAYA, iNewsTasikmlaya.id - Timnas Indonesia gagal melaju ke partai Final Piala Asia U-23 di Qatar usai dikalahkan Uzbekistan di partai semifinal.
Laga semifinal yang berlangsung di Abdullah bin Khalifa Stadium, Senin (29/4/2024) malam, tim asuhan Shin Tae-yong kalah dari Uzbekistan dengan skor 0-2
Kekalahan yang dialami Timnas Indonesia di semifinal itu pun membuat masyarakat Indonesia bersedih, tak terkecuali masyarakat Kota Tasikmalaya.
Salah seorang penonton asal Purbaratu, Wulan Nur Aziza (25) yang nobar Semifinal Piala Asia U-23 di Bale Kota Tasikmalaya, tak kuasa menahan kesedihannya.
Menurut Wulan, meski perjalanan Timnas Indonesia harus terhenti untuk ke partai final, akan tetapi perjalanan Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 Qatar patut diapresiasi.
"Sedih dan kecewa sih, tapi sudah sampai ke semifinal juga sudah bagus, apalagi masih ada kesempatan untuk berangkat ke Paris di Oliampiade nanti," kata Wulan.
Sementara itu, Penjabat (Pj) Wali Kota Tasikmalaya Cheka Virgowansyah mengapresiasi seluruh pemain serta semua yang sudah terlibat di Piala Asia U-23 di Qatar.
Editor : Asep Juhariyono