get app
inews
Aa Text
Read Next : Kepala Kemenag Tasikmalaya: Pentingnya Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada Serentak 2024

Brimob Batalyon D Polda Jabar Gelar Baksos, Bagikan Paket Sembako kepada Warga Kurang Mampu di Tasik

Kamis, 04 April 2024 | 17:05 WIB
header img
Brimob Batalyon D Polda Jabar Gelar Baksos, Bagikan Paket Sembako kepada Warga Kurang Mampu di Tasikmalaya. Foto: Istimewa

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Brimob Batalyon D Polda Jabar berkomitmen untuk membantu masyarakat yang membutuhkan dengan menggelar bakti sosial di wilayah Kampung Pasir Batang, Manonjaya, dan Kampung Ancol, Kecamatan Cineam, Kabupaten Tasikmalaya, pada Kamis (4/4/2024).

Dalam kegiatan tersebut, anggota Brimob Batalyon D Polda Jabar turun langsung ke lapangan untuk menyebarkan paket sembako kepada masyarakat kurang mampu. Paket sembako tersebut berisi bahan-bahan pokok seperti beras, minyak goreng, gula, mie instan, dan produk-produk kebutuhan sehari-hari lainnya.

"Kami merasa terpanggil untuk membantu masyarakat yang membutuhkan, terutama di tengah kondisi ekonomi yang sulit. Melalui kegiatan ini, kami ingin memberikan sedikit bantuan kepada mereka agar dapat merasakan sedikit kelegaan dalam kehidupan sehari-hari," ujar Komandan Batalyon (Danyon) D Pelopor Polda Jabar, Kompol Iyus Ali Yusuf kepada wartawan, Kamis (4/4/2024).

Pemberian paket sembako ini disambut baik oleh masyarakat setempat. Mereka merasa terbantu dengan adanya bantuan tersebut, terutama bagi mereka yang mengalami kesulitan ekonomi.

"Saya sangat bersyukur atas bantuan yang diberikan oleh Brimob Batalyon D Pelopor Polda Jabar. Ini akan sangat membantu saya dan keluarga dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari," ungkap salah seorang warga setempat, Nurhayati.

Selain membagikan paket sembako, anggota Brimob Batalyon D Pelopor Polda Jabar juga menyempatkan diri untuk berinteraksi dan berbincang dengan warga setempat. Hal ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat serta mendengarkan langsung masalah-masalah yang dihadapi oleh warga.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut