get app
inews
Aa Text
Read Next : Sat Resnarkoba Polres Tasikmalaya Kota Bagikan Ratusan Takjil ke Pengendara untuk Berbuka Puasa

Berbagi Kebahagiaan di Bulan Ramadan, Polsek Tawang Bagikan Paket Sembako ke Masyarakat

Rabu, 12 Maret 2025 | 07:02 WIB
header img
Polsek Tawang Polres Tasikmalaya Kota membagikan puluhan takjil, nasi kotak dan paket sembako kepada masyarakat untuk berbuka puasa. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Kristian

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Polsek Tawang Polres Tasikmalaya Kota membagikan puluhan takjil, nasi kotak dan paket sembako kepada masyarakat untuk berbuka puasa.

Aksi sosial dengan membagikan puluhan takjil dan nasi kotak serta paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan itu dilakukan di depan Mapolsek Tawang, pada Selasa (11/3/2025) petang.

"Alhamdulilah di bulan suci Ramadan ini kami jajaran Polsek Tawang bisa berbagi kebahagian kepada masyarakat yang membutuhkan dengan membagikak takjil dan nasi kotak," ucap Kapolsek Tawang Iptu Sumarso, SHi.

Sumarso menambahkan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat, khususnya mereka yang memang sedang membutuhkan bantuan untuk berbuka puasa.

"Ini juga bertujuam untuk memperat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, serta meningkatkan kebersamaan di bulan Ramadan," ujarnya.

Ia berharap, dengan adanya aksi sosial ini, Polri khususnya Polsek Tawang dapat terus hadir di tengah-tengah masyarakat,tidak hanya dalam menjalankan tugas sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai mitra yang selalu peduli terhadap kebutuhan warga.

"Semoga ini bisa membantu mereka agar menjalankan ibadah puasanya lancar dan penuh semangat," tandasnya.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut