CIAMIS, iNewsTasikmalaya.id - Warga Bandung, Susi (41), merayakan liburan Natal dan Tahun Baru 2024 dengan momen indah di Kabupaten Ciamis. Menikmati pesona alam yang menakjubkan, Susi memilih untuk berkemah di Bukit Baros, Desa Ciomas, Kabupaten Ciamis.
Susi mengatakan, dirinya senang bisa menemukan tempat wisata yang disebutnya sebagai surga tersembunyi Ciamis.
Meskipun jaraknya jauh dari pusat kota, ia merasa puas dengan suasana Bukit Baros yang indah dan ramah untuk keluarga.
Bukit Baros, yang terletak di ketinggian 1000 meter di atas permukaan laut (mdpl), menawarkan keindahan alam yang luar biasa.
Suasana sejuk dan ramah untuk anak-anak membuat tempat ini menjadi pilihan menarik untuk liburan keluarga.
"Saya tidak sangka di sini ada tempat wisata yang indah, ini memang surga tersembunyi Ciamis, letaknya memang jauh dari pusat kota tapi jujur saya puas dengan suasananya," kata Susi.
Editor : Asep Juhariyono