get app
inews
Aa Text
Read Next : Mayat Perempuan yang Membusuk di Kawalu Tasikmalaya Korban Pembunuhan? Ini Kata Polisi

Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Joko Sulistiono Cek Jalur Gentong dan Obwis Terkait Ops Lilin 2023

Minggu, 24 Desember 2023 | 12:59 WIB
header img
Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Joko Sulistiono Cek Jalur Gentong dan Objek Wisata Terkait Operasi Lilin Lodaya 2023. Foto: Istimewa

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Joko Sulistiono, melakukan pengecekan jalur Gentong dan objek wisata dalam rangka pelaksanaan Operasi Lilin Lodaya 2023

Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan kesiapan dan kelancaran operasional selama perayaan Natal dan malam Tahun Baru (Nataru) 2024.

Dalam pengecekan jalur Gentong, Kapolres beserta jajaran melakukan evaluasi terhadap keamanan dan kelancaran arus lalu lintas di sepanjang jalur tersebut. 

Jalur gentong sering menjadi rute utama masyarakat setempat untuk perjalanan mudik atau pulang kampung serta untuk merayakan pergantian tahun, sehingga perlu mendapatkan perhatian khusus dari pihak kepolisian.

AKBP Joko Sulistiono menekankan pentingnya kelancaran dan keamanan lalu lintas selama malam pergantian tahun. 

"Kami berkomitmen untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang melaksanakan perjalanan agar sampai tujuan dengan lancar dan selamat, termasuk di sepanjang jalur Gentong ini," ucap AKBP Joko, Minggu (24/12/2023).

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut