TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Plaza Asia Tasikmalaya bersama Baznas dan Pemerintah Kota Tasikmalaya turun ke lapangan untuk membantu menekan angka stunting di wilayah perkotaan.
Seperti halnya pada Rabu (15/11/2023), Pemerintah Kota Tasikmalaya, Plaza Asia Tasikmalaya, dan Baznas menyelenggarakan kunjungan ke beberapa titik untuk mendistribusikan sembako dan tambahan gizi kepada ibu hamil.
Marketing Promotion Manager Plaza Asia Tasikmalaya Lusy Sosilawaty mengatakan, program tersebut berawal dari inisiatif Pemkot Tasikmalaya melalui Pj Wali Kota Tasikmalaya Cheka Virgowansyah.
"Inisiatifnya memang dari pak Pj Wali Kota Tasikmalaya, kami dimasukan ke dalam grup Tasik Bageur yang membahas permasalahan di Tasik, termasuk stunting dan lansia," kata Lusy.
Lusy menjelaskan bahwa bantuan diberikan secara beragam kepada lansia, keluarga yang mengalami stunting, dan kaum disabilitas.
Penentuan lokasi bantuan dari 10 kecamatan di Kota Tasikmalaya ditentukan oleh Dinas Sosial. Tim tidak hanya memberikan sembako, tetapi juga memberikan bantuan air bersih saat beberapa wilayah mengalami kekeringan.
"Kami juga berkoordinasi dengan PMI untuk membantu mendistribusikan air bersih, dan ini sudah berlangsung beberapa bulan," ujarnya.
Ia menuturkan, bahwa program Corporate Social Responsibility (CSR) yang dimiliki Plaza Asia Tasikmalaya sejalan dengan program Pemerintah Kota (Pemkot) Tasikmalaya.
"Kami memiliki program CSR yang sejalan dengan program pemerintah. Kami akan memberikan dukungan sejauh yang kami mampu setiap minggunya," tutur Lusy.
Ia menambahkan, bahwa warga yang menerima bantuan sudah banyak yang mandiri dan mengalami peningkatan dalam perekonomiannya.
"Setiap minggunya, lokasi bantuan selalu berbeda, artinya program ini berputar agar semua wilayah tersentuh. Selama ada program ini, tentu menjadi kewajiban kami untuk terus mendukung," tambahnya.
Dari 10 kecamatan di Kota Tasikmalaya, Kecamatan Kawalu dan Tamansari menjadi fokus perhatian bantuan setiap minggunya.
"Harapannya upaya ini dapat ikut membantu program pemerintah untuk kemajuan dan peningkatan Kota Tasikmalaya, sehingga dapat sejajar dengan kota dan kabupaten lain di Jawa Barat," pungkasnya.
Editor : Asep Juhariyono