TASIKMALAYA, iNews.id - Kasus Covid-19 di Kota Tasikmalaya saat ini mengalami kenaikan. Setelah sempat nol kasus pada 3 November 2021 lalu, kini tercatat 11 kasus Covid-19 di Kota Tasikmalaya pada 28 Januari 2022.
Berdasarkan data Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya, antara periode nol kasus di November 2021 hingga terdapat 11 kasus di penghujung Januari 2022, kasus harian Covid-19 terjadi fluktuatif atau naik turun. Mulai dari penambahan satu kasus, hingga terjadi penambahan 4 kasus.
Pada Kamis (27/1/2022) kasus harian Covid-19 di kota berjuluk kota santri ini sebanyak 7 kasus, tapi hari ini menjadi 11 kasus.
Kepala Dinas (Kadis) Kesehatan Kota Tasikmalaya Dr Uus Supangat membenarkan terkait adanya penambahan kasus Covid-19 di Kota Tasikmalaya.
Dikatakan dia, penambahan kasus tersebut ada yang berasal dari pelaku perjalanan luar kota.
"Berasal dari perjalanan. Ini beda-beda tidak satu kali perjalanan. Kebetulan beberapa orang ini habis melakukan perjalanan ke Jakarta," ujar Uus, Jumat (28/1/2022).
Ia menuturkan, warga yang saat ini terkonfirmasi positif Covid-19 tidak menunjukan gejala. Sehingga beberapa di antaranya diizinkan untuk melakukan isolasi mandiri (isoman) di rumahnya masing-masing.
"Alhamdulillah, yang sebelas ini tanpa gejala. Tapi untuk kebaikan semua mereka harus menjalankan isolasi dan diizinkan isolasi mandiri karena syarat rumah isoman juga memadai," kata dia.
Uus menyebut, untuk mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19 di Kota Tasikmalaya, pihaknya tetap menyiagakan ruang isolasi terpusat (isoter) baik di RSUD dr Soekardjo maupun dibeberapa rumah sakir swasta.
"Untuk antisipasi adanya lonjakan, sebetulnya kita sampai hari ini tetap siagakan seluruh rumah sakit untuk ruang isolasinya termasuk juga rsud kan gak kita tutup masih tetap siaga dengan jumlah ruang isolasi seperti dulu," ucapnya.
"Rumah sakit darurat Purbaratu dan Dewi Sartika juga masih kita siagakan berikut SDMnya, obat dan alat kesehatannya. Dari mulai admin sampai dengan dokter yang kemarin kita kontrak untuk penanggulan Covid-19 sampai hari ini kita perpanjang," pungkasnya.
Editor : Asep Juhariyono