TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Aksi diduga pembegalan sepeda motor terjadi di Jalan Letnan Harun, Kota Tasikmalaya, Sabtu (09/09/23) dini hari. Satu dari dua korban ditemukan tak bernyawa dengan kondisi luka-luka.
Polisi langsung melakukan penyelidikan di lokasi kejadian, di sekitar Jembatan Ciloseh, Kelurahan Sukarindik, Kecamatan Bungursari. Korban meninggal ditemukan di bawah jembatan.
"Awalnya kami mendapat informasi dari warga bahwa ada keributan di sekitar Jembatan Ciloseh," kata Pawas Polres Tasikmalaya Kota, Iptu Pramono, saat ditemui di lokasi.
Saat petugas tiba di lokasi, keributan tersebut sudah tak ada. Namun petugas menemukan salah seorang korban dalam kondisi syok serta sepeda motor Honda Beat yang digunakan kedua korban masih ada di lokasi.
Dari korban selamat itulah, petugas mendapat informasi bahwa temannya diserang para pelaku hingga korban jatuh ke bawah jembatan. Saat petugas memeriksa di jurang samping jembatan, ditemukan korban tergeletak sudah tak bernyawa.
"Di tubuhnya ada luka bekas senjata tajam, yakni di bagian kaki dan punggung," kata Pramono.
Tim Inafis Satreskrim Polres Tasikmalaya Kota yang sudah berada di lokasi langsung melakukan identifikasi lokasi.
"Saat kami melakukan olah tempat kejadian perkara, ditemukan sebuah celurit yang diduga digunakan pelaku untuk menganiaya korban," ujar Pramono.
Tubuh korban kemudian dibawa ke RSU dr Soekardjo, Kota Tasikmalaya, untuk divisum. Sulitnya medan, proses evakuasi mendapat bantuan dari petugas BPBD dan Damkar Kota Tasikmalaya.
"Motif dari kejadian ini belum diketahui. Kasusnya masih dalam penyelidikan dan pandalaman," ujar Pramono.
Editor : Asep Juhariyono