get app
inews
Aa Text
Read Next : Dramatis, Aksi Kejar-kejaran Tim Maung Galunggung dengan Minibus Bawa Miras di Tasikmalaya

Polres Tasikmalaya Kota Gelar Lomba TPTKP dan Olah TKP: Tingkatkan Kompetensi Personel Polri

Kamis, 22 Juni 2023 | 11:09 WIB
header img
Polres Tasikmalaya Kota Gelar Lomba TPTKP dan Olah TKP: Tingkatkan Kompetensi Personel Polri. Foto: Istimewa

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id – Polres Tasikmalaya Kota menggelar perlombaan TPTKP (Tindakan Pertama di Tempat Kejadian Perkara) dan olah TKP (Tempat Kejadian Perkara) dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-77.

Lomba TPTKP dan olah TKP tersebut dilaksanakan di Asrama Polisi (Aspol) Bojong, Kelurahan Cipedes, Kecamatan Cipedes, Kota Tasikmalaya, Rabu (21/6/2023).

Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP SY Zainal Abidin mengatakan, lomba TKTKP dan olah TKP ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi, keterampilan, dan kemampuan personel kepolisian dalam menghadapi situasi nyata terkait tindak pidana.

“Ini salah satu upaya Polri dalam meningkatkan kompetensin personel Polri dalam keterampilan olah TKP suatu tindak pidana,” ujar Zainal.

Menurutnya, lomba TPTKP dan olah TKP ini juga diharapkan dapat meningkatkan sinergi dan koordinasti antar polsek dalam penanganan kasus-kasus kejahatan di wilayah hukum Polres Tasikmalaya Kota.

“Misalnya saat menghadapi tindak pidana pencurian dengan kekerasan (curas), kecepatan mendatangi TKP, ketepatan, dan kerjasama antar personel maupun polsek sangatlah penting. Kegiatan ini merupakan salah satu upaya dalam meningkatkan kualitas pelayanan kepolisian kepada masyarakat,” ucapnya.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut