get app
inews
Aa Text
Read Next : Lokasi dan Jadwal Samsat Keliling Kota Tasikmalaya Hari Ini, Senin, 25 November 2024

Pj Wali Kota Tasikmalaya Cheka Virgowansyah Imbau Masyarakat Gunakan KTP Digital

Selasa, 21 Februari 2023 | 08:35 WIB
header img
Pj Wali Kota Tasikmalaya Cheka Virgowansyah Imbau Masyarakat Gunakan KTP Digital. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Kristian

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Penjabat (Pj) Wali Kota Tasikmalaya Cheka Virgowansyah mengimbau seluruh masyarakat untuk segera menggunakan Kartu Tanda Penduduk (KTP) digital.

"Ke depan yang akan digunkan ya itu KTP digital. Mudah-mudahan ini menjadi semangat buat yang lainnya, jadi kami menghimbau kepada seluruh masyarakat Kota Tasikmlaya ayo berbondong-bondong membuat KTP digital," ujar Cheka, Senin (20/1/2023).

Menurutnya, aktivasi identitas kependudukan digital (IKD) tidak akan memakan waktu yang banyak.

"Tidak lama cuma 5 menit jadi KTP digitalnya sepanjang sudah ada KTP elektroniknya ya," ucapnya.

Cheka mengajak, masyarakat untuk membantu mewujudkan program nasional itu. Terlebih pemerintah akan segera mengimplementasikan dari KTP elektronik menjadi KTP digital.

Keuntungan yang didapat ketika beralih ke KTP digital di antaranya, jika masyarakat beralih tempat tinggal dan status itu bisa langsung diubah.

"Bedanya KTP digital dan eletronik kalau seandaainya kita berubah alamat, berubah status, dan berubah data, itu bisa langsung diubah, tapi kalau KTP elektronik itu kan harus diubah blangkonya," jalas Cheka.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut