TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Obyek Wisata Gunung Galunggung diterjang angin kencang menyusul hujan deras yang terjadi pada Selasa (12/3/2024) siang.
Bagian atap sejumlah rumah milik warga rusak. Begitu juga dengan dua warung beratapkan seng dan terpal rusak beterbangan akibat diterjang angin kencang.
Kencangnya angin membuat warga sekitar serta pengunjung panik dan berhamburan berlari menuju sejumlah titik aman.
Suasana hiruk-pikuk akibat hembusan angin kencang di lokasi obyek wisata Gunung Galunggung itu pun sempat terekam kamera salah seorang warga hingga viral di media sosial.
Uwas, warga setempat, mengungkapkan, saat angin kencang muncul, warga serta wisatawan sempat dibuat panik. Khawatir tertimpa material bangunan, mereka rata-rata berkumpul di lokasi terbuka.
Walau begitu, kata Uwas, kejadian tersebut tak sampai menimbulkan korban. Hanya saja atap sejumlah rumah dan warung mengalami kerusakan dan mengakibatkan kerugian hingga jutaan rupiah.
"Awalnya, sekitar pukul 14.00 saya mendengar suara seperti hujan sangat besar sekali di sebelah utara. Tapi ternyata yang muncul angin yang sangat kencang, menerjang atap rumah hingga ada yang porak-poranda, dan berlangsung hingga sekitar dua jam," ungkap Uwas, di lokasi kejadian.
Seorang tokoh warga, Dadi Leo, menyebutkan, angin kencang seperti itu pernah muncul sekitar empat tahun lalu. Beruntung rumah warga yang rusak hanya bagian atapnya saja.
"Angin seperti ini terakhir muncul empat tahun laku. Sekarang ada lagi, wisatawan tadi kami imbau jangan terburu-buru, karena banyak yang celaka itu karena panik," kata Dadi.
Dadi berharap, pemerintah segera turun tangan memberikan bantuan kepada warga yang rumah serta warungnya rusak.
Editor : Asep Juhariyono