Logo Network
Network

VIDEO: Bayi Pengidap Hidrosefalus Warga Karangnunggal Tasikmalaya Butuh Bantuan Biaya Operasi

Iwa Ahmad Sungkawa
.
Jum'at, 28 Juli 2023 | 23:57 WIB

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Ahsan El Fathan, seorang bayi laki-laki berusia 8 bulan warga kampung Rancabakung, Desa Karangmekar, Kecamatan Karangnunggal, Kabupaten Tasikmalaya, divonis dokter menderita penyakit hidrosefalus yaitu penumpukan cairan pada rongga otak sejak lahir.

Penyakit tersebut membuat bagian kepala membesar dan bola matanya semakin keluar. Sementara, tubuhnya tampak terlihat kurus, karena Ahsan hanya mengkonsumsi ASI dan sereal instan.

Ahsan putra tunggal dari pasangan Carliman (39) dan Anisa (23) mengidap hidrosefalus sejak lahir. Bahkan, Ahsan diketahui mengidap penyakit itu sejak berusia 9 bulan dalam kandungan. Hal itu diketahui oleh dokter bedah, ketika melakukan CT Scan.

Anisa, ibu dari Ahsan mengharapkan uluran tangan, baik dari pemerintah daerah maupun dari pihak-pihak lainnya yang peduli untuk bisa membantu biaya melakukan kontrol atau pemeriksaan serta operasi di rumah sakit.

"Saya sangat berharap Ahsan untuk dioperasi segera, saya pengen banget untuk melakukan operasi. Cuman, gimana lagi dari segi biaya saya tidak mampu. Suami hanya kerja jadi pelayan di toko sembako, itu cuma cukup untuk makan saja," kata Anisa, saat ditemui di rumahnya, Rabu (26/7/2023).

Meski di tengah keterbatasan biaya, Anisa tetap berupaya keras untuk menyembuhkan Ahsan. Bahkan, kata Anisa, ia sempat membawa Ahsan ke Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung dan Rumah Sakit TMC Kota Tasikmalaya. 

Namun, belum ada tindakan karena saat itu berat badan dan usia Ahsan belum memenuhi syarat untuk dilakukan operasi. 

"Pernah dibawa ke Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung dan Rumah Sakit TMC Tasikmalaya, namun belum ada tindakan dikarenakan berat badan dan usianya belum memenuhi. Nah sekarang udah memasuki usianya tetapi berat badannya masih kurang," ucap Anisa.

Saat ini, satu - satunya harapan Anisa adalah kesembuhan bagi Ahsan. Ia mengharapkan anaknya bisa sehat dan hidup normal seperti anak lainnya yang tumbuh dan kembang layaknya anak normal pada umumnya.

"Harapan saya sebagai ibunya, semoga Ahsan bisa sehat seperti bayi pada umumnya. Saya minta doanya semoga Ahsan bisa dioperasi dan cepat sembuh bisa diangkat segala penyakitnya sama Allah. Mudah-mudahan kalau bisa operasinya lancar dan bisa pulih seperti anak normal pada umumnya," pungkas Anisa.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Berita iNews Tasikmalaya di Google News

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.