TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Sebuah rumah di Kampung Leuwidahu, Desa Tanjungsari, Kecamatan Gunungtanjung, Kabupaten Tasikmalaya, rusak tertimpa longsor, Jumat (7/7/2023).
Rumah milik warga bernama Yayan (50) tersebut rusak di bagian dapurnya setelah tertimpa material longsoran dan pohon yang berada dari tebing setinggi lebih kurang 5 meter.
Kapolsek Gunungtanjung, Polres Tasikmalaya Kota, Iptu H Iqsan membenarkan peristiwa tersebut. Longsor terjadi akibat hujan deras yang mengguyur sejak Kamis (6/7/2023) sore.
"Benar, telah terjadi longsor yang mengakibatkan pohon tumbang, terus longsoran dan pohon tumbang menimpa rumah. Longsor disebabkan intensitas hujan yang cukup besar sejak kemarin siang,” kata Iptu H Iqsan.
Ia menyampaikan, tidak ada korban jiwa maupun luka dalam bencana longsor tersebut. Hanya saja, pemilik rumah mengalami kerugian materi sekitar Rp45 juta, karena sebagian rumahnya rusak akibat tertimpa tanah longsor.
"Akibat longsor tersebut, otomatis rumah korban ambruk. Rusak di bagian dapurnya. Tidak ada korban, tapi kerugian materil saja. Kira-kira kerugian kurang lebih Rp45 juta," ucapnya.
Pemilik rumah, Yayan (50) mengatakan, sebelum rumahnya tertimbun longsor terdengar suara gemuruh dan tanah terasa bergetar. Beruntung, para penghuni yang berjumlah 6 orang bisa menyelamatkan diri saat longsor terjadi.
"Jam 04.00 WIB kejadiannya, terasa agak gemetar, lalu ada suara gemuruh. Di rumah ini ada 6 orang penghuni," kata Yayan.
Ia berharap, pemerintah bisa memberikan bantuan berupa perbaikan rumah. Pasalnya, rumahnya saat ini tidak layak huni. Untuk sementara, Yayan dan keluarga mengungsi ke rumah kerabatnya.
"Harapannya mau baik dan bagus lagi rumah saya, ingin ada bantuan dari pemerintah. Sudah tidak layak lagi dihuni. Sementara ini saya numpang dulu diadik saya," pungkasnya.
Editor : Asep Juhariyono